ETERLENE

ETERLENE adalah merek resin plastik daur ulang dari Pan Era Group, yang terdiri dari Polyethylene dan Polypropylene daur ulang. ETERLENE adalah merek biji plastik daur ulang berkualitas premium yang diproduksi dengan cara yang bertanggung jawab dan ramah lingkungan.

Kami berkomitmen untuk memuaskan pelanggan kami dengan menyediakan biji plastik daur ulang berkualitas premium. Kami juga berkomitmen untuk menggunakan 100% limbah plastik yang bersumber dari dalam negeri, sehingga semakin meminimalisir jejak karbon yang dihasilkan dari pengiriman limbah plastik.

Lini produk kami meliputi:

Ada banyak sekali jenis aplikasi yang dapat menggunakan ETERLENE sebagai bahan baku. Dengan kualitasnya yang sebanding dengan biji plastik murni, pelanggan kami dapat menikmati kemudahan dalam beralih dari bahan murni ke bahan daur ulang, sehingga mengambil tindakan nyata dalam bergabung dengan revolusi plastik melingkar. Selain itu, berkat kemampuan peracikan in-house kami, kami juga dapat menyesuaikan resin sesuai dengan kebutuhan pelanggan, seperti menambahkan Pewarna, Anti UV, Anti Oksidan, Penghilang Bau, atau bahan tambahan lainnya.

ETERLENE juga telah menerima sertifikasi Halal dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Indonesia, dengan bangga menjadikannya sebagai resin plastik daur ulang pertama yang mendapatkan sertifikasi Halal. Selain itu, ETERLENE diproduksi di fasilitas yang telah tersertifikasi Global Recycled Standard (GRS) serta ISO 9001:2015 dan ISO 14001:2015.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang ETERLENE, kategori produknya, serta kasus sukses implementasi untuk berbagai produk dan aplikasi, silakan kunjungi ETERLENE.com.

LOCO

Loco adalah salah satu merek dari Pan Era Group. Melalui Loco, kami berkomitmen untuk memproduksi kantong plastik daur ulang sebagai upaya kami untuk mendukung kelestarian lingkungan. Sebagai merek terkemuka dalam kantong plastik daur ulang, Loco memiliki beberapa produk yang 100% terbuat dari sampah plastik. Kami telah mengubah sampah plastik menjadi bahan baku kantong plastik kami. Selain itu, produk kami juga dapat didaur ulang.

Tujuan kami adalah menciptakan lingkungan yang positif melalui tindakan nyata. Kami bermaksud untuk menghasilkan produk yang ramah lingkungan, yang dapat membantu menciptakan masa depan yang lebih baik. Dengan cara ini, kami berpartisipasi dalam menciptakan ekosistem plastik daur ulang yang positif di Indonesia, serta mengambil bagian dalam transisi menuju ekonomi sirkular.

Apa yang membuat produk kami berbeda dari yang lain?
image

Kantong plastik kami tidak berbau

Kantong plastik kami telah melalui proses yang teliti, sehingga tidak seperti kantong plastik lain yang terbuat dari bahan daur ulang, produk kami tidak mengeluarkan bau yang tidak sedap.

image

Kantong plastik kami tidak mudah sobek

Bahan baku kami dipilih dari bahan daur ulang yang berkualitas tinggi.

image

Kantong plastik kami juga telah terverifikasi

Loco telah diverifikasi oleh Ekolabel, dan diproduksi di fasilitas yang telah disertifikasi dengan SNI ISO 9001:2015, dan ISO 14001:2015. Dengan demikian, kami memastikan bahwa kami dapat memberikan produk yang berkualitas kepada pelanggan kami sekaligus mengelola dampak terhadap lingkungan.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang LOCO, silakan kunjungi loco.co.id